Sabtu, 28 Juni 2014

SIMPONI Kunjungi Sumatera Barat

Categories:

Kaba Nurani. Menanggapi kekerasan seksual di Indonesia, Komisi Nasional Perempuan bersama Nurani Perempuan lakukan diskusi musikal stop kekerasan seksual di 16 sekolah dan universitas di Indonesia.

Sabtu, (10/05/2014) rombongan yang dimeriahkan oleh SIMPONI, sebagai pengiring diskusi tersebut hadir di SMA Pertiwi Padang, Sumatera Barat. Sebanyak 150 siswa sekolah tersebut tampak serius dan bersemangat mengikuti acara tersebut. Direktur Nurani Perempuan WCC Yefri Heriyani dalam sambutannya menjelaskan, hampir 33 persen korban kekerasan seksual adalah remaja. Sehingga Indonesia saat ini pada posisi tanggap darurat bencana seksual dan perempuan.

Menurutnya, banyak siswa korban kekerasan seksual yang diberhentikan dari sekolah, dan itu semua melanggar hak perempuan. “Kita mengaharapkan sekolah jangan mencabut hak siswa memperoleh pendidikan jika siswa tersebut menjadi korban seksual,” ujarnya, Sabtu, (10/05/2014).

Dia menambahkan, dengan acara ini para siswa dapat memahami tentang pendidikan dan kekerasan seksual. Kemudian, mereka memahami apa yang harus dilakukan, dan pelayanan apa yang harus dicari korban. Lalu, sekolah diharapkan menjadi mekanisme pendukung siswa dalam mencegah kekerasaan seksual. “Kami akan terus menerus kampanyekan anti kekerasan seksual ini,” ujarnya. Sementara itu,

Ketua Sub Komisi Pemulihan Nurharawati mengatakan, angka kekerasan terhadap perempuan masih meningkat. Hal ini disebabkan berbagai hal, pertama kurang pelayanan atau tempat pengaduan. Selain itu, penegakan hukum masih minim dan cendrung dipandang sebelah mata dalam penegakan hukumnya. “Penegakan hukum terhadap korban kekerasan seksual masih minim,” tuturnya.

Nurharawati menambahkan, saat ini Komnas Perempuan telah membuat Rancangan Undang-udang (RUU) kekerasan seksual dan ditargetkan akan selesai pada 2015 mendatang. “RUU ini untuk melangkapi UU KUHP dan upaya perlindungan terhadap perempuan,” ujarnya.

Kegiatan ini direncanakan akan berlangsung di 16 sekolah dan universitas diantaranya di Serang, Bandar Lampung, Kota Bengkulu, Padang, Bukittinggi, Rantau Prapat, Kota Pinang, Medan, Banda Aceh, dan Palembang. Acara ini dengan tema “Sister In Danger Tour 2014 diskusi musikal stop kekerasan seksual,” 10 hingga 13 Mei 2014. (Andika/Ed1/ed. Fadhli)


Spread The Love, Share Our Article

Related Posts

No Response to "SIMPONI Kunjungi Sumatera Barat"

Posting Komentar